SEO Jan 2 - Capaian Keberhasilan Infrastruktur_Thumbnail

Capaian Keberhasilan Pembangunan Infrastruktur BP Batam

Berbicara mengenai Batam sebagai wilayah dengan sejuta pesona investasinya memang tidak akan ada habisnya. BP Batam selaku pengampu investasi di Batam tidak hanya mengandalkan letaknya yang strategis. Berbagai upaya juga dilakukan untuk lebih menajamkan potensi investasi yang dipunyai oleh Batam. Dukungan yang diberikan BP Batam untuk mengembangkan investasi di Batam adalah dengan membangun infrastruktur yang ada. Pembangunan infrastruktur menjadi fokus utama dikarenakan sebagai nadi dari distribusi barang dan jasa yang ada di Batam. Keberadaan infrastruktur haruslah berada dalam keadaan prima. Ini bertujuan untuk membuat siklus perekonomian berjalan dengan lancar. Apabila infrastruktur di Batam mengalami gangguan, tentunya akan membawa dampak kurang menyenangkan bagi berbagai pihak. Sehingga BP Batam pun menitikberatkan pembangunan infrastruktur.

Infrastruktur di wilayah Batam mengalami peningkatan yang pesat dari setiap tahunnya. Bahkan di saat kelesuan ekonomi yang diakibatkan oleh pandemi, BP Batam tetap mampu melakukan pembangunan infrastruktur. Sebuah kebijakan dan pilihan yang kiranya tidak mudah untuk dilakukan oleh pihak BP Batam. Pada tahun 2021, BP Batam berhasil menyelesaikan program strategis pembangunan infrastruktur. Tercatat BP Batam berhasil merampungkan 38 proyek dengan total nilai Rp 428 miliar. Sedangkan untuk proyek pendanaan dengan sistem multi years, terdapat 18 proyek dengan nilai sebesar Rp 431 miliar.

Keberhasilan Pembangunan Infrastruktur di Batam

Adapun pembangunan infrastruktur Batam yang telah diselesaikan oleh BP Batam meliputi perbaikan dermaga selatan Pelabuhan Batu Ampar dan juga pengerasan container yard dermaga utara dengan luasan 2 hektare. Pembangunan infrastruktur lainnya adalah revitalisasi dan pembuatan rak pipa terpadu terminal Curah Cair Kabil. BP Batam juga berhasil menyelesaikan pembangunan jalan raya, seperti jalur kedua Jalan Hang Kesturi, Jalan Arteri Gajah Mada, Jalan Kolektor CPO Kabil, Jalan Kolektor Bundaran Madani ke Bengkong Sadai, Jalan dan Lengan Simpang Batu Ampar Tahap 1, Jalan Kolektor dan Jembatan Kawasan Industri, Jalan Kawasan Industri Tanjung Uncang ke Mc Connel Dowell, dan Jalan Industri Tanjung Uncang.

BP Batam juga melakukan pengembangan fasilitas wisata di Batam dengan melakukan pekerjaan penataan kawasan Taman Kolam Sekupang tahap 2. Kemudian dilanjutkan pembangunan jalur sepeda di Jalan RE Martadinata Batam tahap 2 dan sudah selesai dilakukan. Pembangunan lainnya juga masih berlangsung, di antaranya adalah pembangunan di bidang kawasan ekonomi kesehatan, bandar udara, serta pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK).

Pembangunan infrastruktur oleh BP Batam, baik yang sudah dirampungkan ataupun masih berlangsung merupakan sebuah keberhasilan. Dengan adanya pembangunan infrastruktur, membawa keuntungan yang signifikan bagi masyarakat dan wilayah sekitarnya. Batam sekali lagi mampu membuktikan menjadi magnet bagi para investor. Pembangunan yang dilakukan oleh BP Batam menjadikan investor semakin nyaman dan mantap berinvestasi di Batam. Rasa kepercayaan yang tumbuh di antara para investor meningkat. Hal ini mengakibatkan semakin banyaknya aliran modal yang masuk ke Batam. Sehingga masyarakat semakin dapat menambah kesejahteraannya. Daerah di sekitar Batam juga semakin terkoneksi dan terdongkrak aktivitas perekonomiannya. Tidak dapat dipungkiri, kehadiran infrastruktur yang dibangun oleh BP Batam sangat membantu semua pihak. Keterkaitan antara infrastruktur dengan investasi memang tidak dapat dipisahkan. Keduanya haruslah selalu ada dan berjalan beriringan bahkan harus selalu bertumbuh dan berkembang. Capaian keberhasilan yang sudah dilakukan oleh BP Batam hendaknya harus selalu ditingkatkan dan jangan cepat berpuas diri. (*)

分享:

紧急救助电话

Nomor telepon Pemadam Kebakaran

PBK Batu Ampar

PBK Duriangkang

PBK Sekupang

PBK Sagulung

PBK Sei Panas

Nomor Telepon RS BP Batam

火警电话号码

峇都安巴防火中心

度梁康防火中心

瑟古邦防火中心

萨古龙防火中心

热河防火中心

BP Batam医院电话号码