Kepala BP Batam Jamin Kemudahan Investasi, Dukung Ekspansi PT Austin Engineering di Kawasan Kabil

Nilai ekspansi dan investasi tersebut pun tak main-main, sebesar 6 juta Dolar Australia senilai dengan 63,3 miliar rupiah.

Langkah inipun mendapat sambutan positif dari Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam Muhammad Rudi.

Mengingat, pihaknya juga tengah berupaya agar iklim investasi di Kota Batam berjalan kondusif dan kembali bangkit pasca terpaan Pandemi Covid-19.

“Kami mengapresiasi dan mendukung penuh peningkatan ekspansi yang dilakukan PT Austin Engineering. Kami berharap, langkah ini mampu meningkatkan nilai ekspor yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi,” ujar Muhammad Rudi dalam pidatonya saat agenda peresmian ekspansi PT Austin Engineering, Rabu, (8/2/2023).

Di sisi lain, Muhammad Rudi berpesan agar seluruh pemangku kepentingan di Kota Batam mampu menjaga kondusifitas daerah ke depannya.

Hal ini sejalan dengan upaya pemerintah yang terus menggesa pembangunan infrastruktur jalan saat ini.

Dengan tujuan, agar investor terus berdatangan ke Kota Batam dan memberikan dampak positif terhadap perekonomian masyarakat.

“Kami menjamin dan mendukung kemudahan investasi. Kita jaga iklim investasi agar produksinya bisa terus berjalan,” tambahnya.

Sementara, CEO PT Austin Engineering David Singleton mengatakan Kota Batam sangat ramah akan investasi. Menurutnya, pelayanan investasi sangat cepat dan mendukung proses bisnis perusahaan asing di Batam.

“Kota Batam pilihan tepat untuk berinvestasi karena didukung penuh oleh pemerintah. Fasilitas juga memadai dan pekerja yang berkualitas,” ujar David.

Proses ekspansi PT Austin Engineering sudah berlangsung sejak 18 bulan lalu. Sebelumnya, pabrik eksisting PT Austin Engineering sudah berada di kawasan yang sama di lahan seluas 3,5 hektare sejak tahun 2011 silam.

Perusahaan asal Australia ini, saat ini memiliki tenaga kerja sebanyak 350 orang dan bergerak di bidang manufaktur body dump truk, buckets, dan berbagai produk yang dibutuhkan pertambangan untuk tujuan ekspor ke Australia, Selandia Baru, Afrika, Eropa dan negara lainnya.(*)

9 Februari 2023

Informasi, Press Release
Lainnya

BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih

Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam Amsakar Achmad bersama Wakil Kepala BP Batam Li Claudia Chandra dan jajaran menemui langsung masyarakat Kelurahan Tanjung Sengkuang yang melakukan aksi penyampaian aspirasi, Kamis (22/1/2025).

22 January 2026

Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam

Kepala BP Batam Amsakar Achmad menerima kunjungan kerja Bupati Batu Bara Baharuddin Siagian pada Rabu (21/1/2026) guna mendiskusikan transformasi infrastruktur air dan strategi penguatan ekosistem investasi, di Ruang Rapat Lantai

21 January 2026

Batam Magnet Investasi Nasional: Investasi Riil Capai Rp69 Triliun

Di tengah selektivitas modal global yang meningkat dan penyesuaian rantai pasok internasional, Batam mencatat realisasi investasi riil sebesar Rp69,30 triliun sepanjang 2025, melampaui target tahunan Rp60 triliun atau sekitar 15

20 January 2026

BP Batam Catat Capaian Positif, Siapkan Lompatan Pembangunan 2026

Badan Pengusahaan (BP) Batam sukses mencatat pencapaian luar biasa sepanjang tahun 2025. Melalui berbagai langkah strategis, BP Batam menutup tahun tersebut dengan beragam capaian positif. Investasi tumbuh sebesar Rp 54,74

15 January 2026

Tanggapi Keluhan Masyarakat, BP Batam Tinjau Distribusi Air Bersih di Wilayah Bengkong Harapan II

Badan Pengusahaan (BP) Batam melalui Badan Usaha (BU) SPAM, Fasilitas dan Lingkungan melaksanakan pertemuan silaturahmi serta peninjauan distribusi air bersih di wilayah Bengkong Harapan II, Selasa (13/1/2026) sore. Bertempat di

14 January 2026

BP Batam Serahkan SK Pegawai Tetap, Dorong Penguatan SDM Unggul

BP Batam secara resmi menyerahkan SK kepada 718 pegawai, terdiri dari 681 pegawai tetap dan 57 pegawai P2K, Senin (12/1/2026). Berdasarkan Keputusan Kepala BP Batam Nomor 4 dan 5 Tahun

12 January 2026

Share:

Cari Informasi di BP Batam

Temukan layanan, Berita, atau informasi publik.