Unit Bisnis BP Batam Siap Melayani Masyarakat dan Mendukung Investasi

Pulau Batam merupakan salah satu kawasan industri yang memiliki peranan penting dalam pertumbuhan ekonomi Indonesia. Untuk menunjang perkembangan itu, Badan Pengusahaan (BP) Batam sebagai pengelola kawasan kemudian mengembangkan beragam unit bisnis yang siap melayani masyarakat, dan mendukung peningkatan investasi.

Setidaknya terdapat lima unit bisnis yang dikelola dan terus dikembangkan BP Batam dalam mengembangkan kawasan industri Pulau Batam.

Pengelolaan Logistik Aerocity (PLA)

Unit Bisnis Aerocity ini berperan dalam mendukung kegiatan logistik dan distribusi di kawasan industri Batam. Mengingat, Pulau Batam berada di jalur perdagangan segitiga emas Singapura dan Malaysia.

    Hal yang kemudian menjadikan Bandara Internasional Hang Nadim sebagai Hub Airport dan Entry Port untuk penerbangan internasional keluar dan masuk wilayah Indonesia.

    Aerocity berperan dalam mendukung kegiatan logistik dan distribusi di kawasan industri Batam. Dengan fasilitas yang modern dan sistem yang efisien, Aerocity menjadi rekan terpercaya bagi perusahaan dalam menjalankan operasional logistiknya melalui Bandara Internasional Hang Nadim Batam.

    Bandara ini sendiri sejak pertengahan Juni 2022 lalu telah memulai babak baru, ditandai dengan Serah Terima Pengelolaan dan Pengoperasian Bandara Hang Nadim Batam yang sebelumnya dikelola langsung oleh BP Batam, kini secara resmi operasionalnya diserahkan kepada PT Bandara Internasional Batam (PT BIB), lewat Kerjasama Pemerintah dan Badan Usaha (KPBU).

    Badan Usaha Pelabuhan (BUP)

    BUP merupakan unit bisnis yang berfokus pada pengelolaan pelabuhan di Batam. BUP bertanggung jawab dalam memastikan kelancaran arus barang dan jasa melalui pelabuhan-pelabuhan di Batam. Dengan mengoptimalkan operasional pelabuhan, BUP memberikan kontribusi penting dalam mendukung kegiatan ekspor dan impor serta mempermudah akses transportasi dari dan ke Batam, khususnya lewat jalur laut. 

    Rumah Sakit BP Batam

    Dari segi kesehatan, wilayah ini didukung oleh unit bisnis RSBP Batam. Yang menyediakan layanan kesehatan berkualitas tinggi bagi masyarakat Batam dan sekitarnya. Dilengkapi dengan peralatan medis modern dan tenaga medis yang terampil, RSBP Batam siap memberikan penanganan yang optimal bagi para pasien. Keberadaan rumah sakit ini juga memberikan kepastian dan rasa aman bagi para investor dan pekerja di kawasan industri.

    Badan Usaha Fasilitas Lingkungan

    BU Fasling merupakan unit yang bertanggung jawab dalam pengelolaan dan pemeliharaan fasilitas lingkungan di kawasan industri Batam. Melalui BU Fasling, BP Batam berkomitmen untuk menjaga kebersihan, keindahan, dan keberlanjutan lingkungan agar menjadi tempat yang nyaman bagi para pekerja dan penghuni di kawasan industri yang dikelola.

    Badan Usaha Sistem Penyediaan Air Minum

    Badan usaha terakhir ini merupakan unit bisnis yang bertugas dalam penyediaan air minum bersih dan layanan sanitasi di kawasan industri Batam. Melalui BU SPAM, BP Batam menjamin ketersediaan air minum berkualitas tinggi bagi masyarakat dan perusahaan di kawasan industri yang dikelola. Dengan adanya pelayanan air bersih yang memadai, kegiatan produksi dan investasi di Batam dapat berjalan dengan lancar dan efisien.

    Seluruh badan usaha yang ada itu pun menjadi indikator akan komitmen Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, dalam melayani masyarakat dan meningkatkan investasi. Muhammad Rudi seolah memahami bahwa keberhasilan pembangunan dan pertumbuhan ekonomi tidak dapat dicapai tanpa adanya dukungan unit bisnis yang kompeten dan berkomitmen. 

    Oleh karena itu, BP Batam terus mengembangkan unit bisnis yang memiliki keunggulan dan berbagai fasilitas untuk memenuhi kebutuhan masyarakat dan memberikan pelayanan terbaik bagi investasi.

    Melalui BU Fasling, BP Batam menjaga kebersihan dan keindahan lingkungan di kawasan industri. BU RS BP Batam menyediakan layanan kesehatan yang berkualitas tinggi, sementara BUP memastikan kelancaran arus barang dan jasa melalui pelabuhan. Kemudian diperkuat dengan BU SPAM yang menjamin ketersediaan air bersih, sedangkan Bandara Internasional Hang Nadim dan Aerocity berperan dalam mendukung kegiatan logistik dan distribusi.Dengan dukungan unit bisnis yang kompeten dan terintegrasi tersebut, BP Batam berharap dapat memberikan kontribusi yang signifikan bagi perkembangan kawasan industri Batam. Masyarakat dapat menikmati layanan kesehatan yang prima, infrastruktur yang baik, dan lingkungan yang bersih dan nyaman. Lalu dari sisi investor, akan merasakan kemudahan dan kepastian dalam berinvestasi di Batam.

    Bagikan:

    Nomor telepon Pemadam Kebakaran

    PBK Batu Ampar

    PBK Duriangkang

    PBK Sekupang

    PBK Sagulung

    PBK Sei Panas

    Nomor Telepon RS BP Batam