PT TEC Indonesia Apresiasi Peran Strategis BP Batam Dalam Percepatan Investasi

Pada pertemuan tersebut, perusahaan yang bergerak di bidang manufaktur elektronik itu memberikan apresiasi terhadap peran strategis BP Batam dalam percepatan investasi.

Oleh karena itu, PT TEC Indonesia bermaksud untuk mengundang Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, dalam perayaan hari ulang tahun (HUT) perusahaan yang akan digelar dalam waktu dekat.

Nantinya, Rudi bakal memaparkan kunci kesuksesan dalam mewujudkan pembangunan infrastruktur serta pengembangan industri di Kota Batam.

“PT TEC menyebut bahwa peran pemerintah, dalam hal ini BP Batam, sangat penting untuk mendukung kelancaran produksi investasi perusahaan. Mereka juga meminta Kepala BP Batam untuk berbagi pengalaman dalam memajukan investasi di Kota Batam pada anniversary perusahaan,” ujar Kepala Biro Humas Promosi dan Protokol BP Batam, Ariastuty Sirait, usai pertemuan.

Bahkan, lanjut perempuan yang akrab disapa Tuty tersebut, manajemen PT TEC Indonesia menilai jika langkah BP Batam untuk meningkatkan pembangunan sangat tepat untuk mendukung kelancaran investasi.

Mengingat, Kota Batam sukses menyumbangkan 82,9 persen realisasi investasi di Provinsi Kepri sepanjang Triwulan I (Januari-Maret) 2023.

“Sejak berdiri tahun 1992 lalu, PT TEC mengakui jika perusahaan mereka terus berkembang hingga memiliki sekitar 1.500 karyawan sampai saat ini. Tidak hanya itu, mereka yang awalnya memiliki satu building sekarang sudah berkembang menjadi empat building,” tambahnya.

Mewakili Kepala BP Batam, Muhammad Rudi, Tuty pun mengucapkan terima kasih atas apresiasi yang diberikan oleh PT TEC Indonesia.

Pihaknya juga berkomitmen untuk terus memberikan kemudahan bagi para investor yang akan berinvestasi di Kota Batam.

“Selama pandemi mereka menyebut juga tak terjadi masalah signifikan. Logistik dan produksi berjalan lancar sampai sekarang. Kami berterima kasih atas kunjungan dan apresiasi yang diberikan,” pungkasnya.

Sementara, Managing Director PT TEC Indonesia, Shingo Hamamura, memuji rencana strategis BP Batam di bawah kepemimpinan Muhammad Rudi.

Menurutnya, pertumbuhan ekonomi Kota Batam yang mencapai 6,84 persen sepanjang tahun 2022 menjadi bukti nyata komitmen Muhammad Rudi dalam membangun daerah dengan segala potensi yang ada.

Apalagi Kota Batam menjadi lokomotif perekonomian di Provinsi Kepri dengan berhasil memberikan sumbangsih sebesar 78 persen dari total ekspor Provinsi Kepri yang mencapai USD 5.105,95 juta.

“Peran pemerintah sudah sangat mendukung sehingga tak ada masalah dalam produksi selama ini. Peran strategis BP Batam sangat penting dalam kemajuan investasi,” ungkap Hamamura. (DN)

Batam, 1 Juni 2023

Informasi, 新闻稿
Lainnya

RSBP Batam Pelajari Pengelolaan Layanan Hiperbarik

Rumah Sakit BP Batam (RSBP Batam) melakukan serangkaian kunjungan kerja ke Provinsi Kepulauan Riau guna memperkuat layanan kesehatan strategis serta mendorong pertukaran gagasan antarinstansi di wilayah kepulauan. Kunjungan tersebut dipimpin

24 January 2026

Sektor Kepelabuhanan BP Batam Catatkan Kinerja Solid Sepanjang 2025

Badan Pengusahaan (BP) Batam mencatatkan capaian kinerja yang solid sepanjang tahun 2025, khususnya pada sektor kepelabuhanan. Kinerja positif ini mencerminkan peran pelabuhan sebagai salah satu motor penggerak utama dalam memperkuat

24 January 2026

BP Batam Jawab Tuntutan Warga Sengkuang, Percepat Solusi Air Bersih

Kepala Badan Pengusahaan (BP) Batam Amsakar Achmad bersama Wakil Kepala BP Batam Li Claudia Chandra dan jajaran menemui langsung masyarakat Kelurahan Tanjung Sengkuang yang melakukan aksi penyampaian aspirasi, Kamis (22/1/2025).

22 January 2026

Kunjungi BP Batam, Bupati Batu Bara Tertarik Replikasi Model Investasi dan Air Bersih Batam

Kepala BP Batam Amsakar Achmad menerima kunjungan kerja Bupati Batu Bara Baharuddin Siagian pada Rabu (21/1/2026) guna mendiskusikan transformasi infrastruktur air dan strategi penguatan ekosistem investasi, di Ruang Rapat Lantai

21 January 2026

Batam Magnet Investasi Nasional: Investasi Riil Capai Rp69 Triliun

Di tengah selektivitas modal global yang meningkat dan penyesuaian rantai pasok internasional, Batam mencatat realisasi investasi riil sebesar Rp69,30 triliun sepanjang 2025, melampaui target tahunan Rp60 triliun atau sekitar 15

20 January 2026

BP Batam Catat Capaian Positif, Siapkan Lompatan Pembangunan 2026

Badan Pengusahaan (BP) Batam sukses mencatat pencapaian luar biasa sepanjang tahun 2025. Melalui berbagai langkah strategis, BP Batam menutup tahun tersebut dengan beragam capaian positif. Investasi tumbuh sebesar Rp 54,74

15 January 2026

Share:

Cari Informasi di BP Batam

Temukan layanan, Berita, atau informasi publik.